Jika berbicara tentang menulis, apa sih artinya menulis bagi Anda? Tentunya setiap orang pasti mempunyai jawaban yang berbeda-beda, bagi Anda yang terbiasa atau bahkan hobby menulis jika diberikan tugas menulis sampai lembaran adalah hal yang biasa saja atau bahkan menyenangkan, tapi lain halnya bagi orang yang kurang suka menulis pasti hal itu membosankan dan menyebalkan.
Namun, apa iya kalau tidak suka akan tetap tidak suka? Bagi saya sih itu tidak benar yah, semua bisa berubah tergantung mau tidaknya, sebab saya merasakannya sendiri. Dulu jangankan menulis mengungkapkan ekspresi saja susahnya minta ampun, hanya bisa diam seribu bahasa bahkan kalau sudah tidak kuat pelampiasannya hanya menangis, terus seperti itu hingga akhirnya saya mencoba mencoret-coret buku dengan gambar abstrak.
Karena merasa lega dengan hal itu akhirnya setiap pegang pensil selalu menggambar, sampai saya melihat banyak sekali coretan dibuku pelajaran padahal sudah disediakan buku khusus untuk menggambar tetapi tetap seperti ini. Saya menyadari ternyata tidak bagus juga membiasakan coret-coret buku seperti ini, sangat tidak baik apalagi buku pelajaran. Mau tidak mau saya harus mencari alternatif lain untuk melegakan hati tanpa mencoret-coret buku lagi.
Saat sedang mencari ternyata saya dipertemukan dengan teman-teman yang suka menulis, awalnya saya sangat ragu, tidak percaya diri pasalnya saya memang susah mengungkapkan perasaan baik lewat kata maupun tulisan. Ditarget sehari satu tulisan apa saya mampu? Selalu pertanyaan itu yang berputar-putar di otak ditambah saya tidak punya pengalaman menulis sebelumnya, namun saya mencoba untuk sesuai peraturan yang disepakati bersama meskipun terkadang susah untuk mencari ide tulisan, hingga akhirnya kini saya merasa ternyata menulis itu lebih lega dari menggambar abstrak, bisa mengontrol emosi, dan membuatku tetap waras.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar